Perkuat Bidang Ekonomi Syariah, UIN Kerja Sama dengan Tiga Lembaga
(09/02/2021)Kamis, 25 Juni 2020
Pimpinan UIN dan pihak terkait usai penandatanganan MoU.
UIN Raden Intan Lampung jalin kerja sama dengan tiga lembaga untuk perkuat bidang ekonomi syariah. Lembaga tersebut yakni Bank Syariah Bandar Lampung, Bank Pembiayaan Rakyat Syariah (BPRS) Mitra Agro Usaha, dan Indonesia Marketing Association (IMA).
Kerja sama ini ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara Rektor yang diwakili Wakil Rektor (WR) III Prof Wan Jamaluddin PhD dengan Direktur Utama Bank Syariah Bandar Lampung Ridwansyah MESy, Direktur Utama BPRS Mat Amin SE Akt dan Wakil Presiden IMA Vio Dian Septiana MM. Kemudian dilanjutkan dengan penandatanganan memorandum of agreement (MoA) atau Perjanjian Kerja Sama (PKS) ketiga pihak terkait dengan Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam (FEBI) UIN.
Prof Wan menyampaikan, dalam rangka bagian dari pengembangan UIN, tentunya perlu membangun jaringan yang lebih luas lagi dengan berbagai mitra. “Kampus ini sedang tumbuh. Meminjam istilah Pak Rektor bahwa kerja sama ini merupakanbagian dari ikhtiar baik dalam mengembangkan lembaga,” terangnya.
WR III juga menjelaskan bahwa kerja sama terebut akan segera ditindaklanjuti dan direalisasikan FEBI UIN.
Dekan FEBI Dr Ruslan Abdul Gofur MSi juga berharap ikhtiar dari kerja sama ini bisa saling memberi manfaat. “Ekonomi kita di tengah pandemi, semoga bisa bangkit. Dengan kerja sama ini kita bisa mendukung program pemerintah dan membantu meningkatkan ekonomi masyarakat,” harapnya.
Ruang lingkup kerja sama ini terkait kegiatan penelitian, pengajaran, pengabdian kepada masyarakat, pengembangan SDM, dan pengembangan kewirausahaan. (NF/HI)